Bursa Transfer

Persib Bandung 'Pagari' Victor Igbonefo Hingga 2020

Sabtu, 6 Januari 2018 05:33 WIB
Kontributor: Gita Agiet | Editor: Abdurrahman Ranala
© Indosport/Gita Agiet
Victor Igbonefo resmi dikontrak Persib Bandung. Copyright: © Indosport/Gita Agiet
Victor Igbonefo resmi dikontrak Persib Bandung.

Persib Bandung sudah resmi memperkenalkan tiga pemain barunya yang disiapkan untuk menghadapi kompetisi 2018. Mereka adalah Oh In Kyun (Korea Selatan), Bojan Malisic (Serbia) dan Victor Igbonefo.

Namun ketiganya memiliki durasi kontrak yang berbeda. In Kyun dan Malisic dikontrak dengan durasi satu tahun, sedangkan Victor berdurasi tiga tahun atau hingga 2020 mendatang.

Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Kuswara S Taryono menjelaskan bahwa perbedaan durasi kontrak itu dilakukan sesuai dengan potensi masing-masing pemain.

"Ini merupakan pertimbangan dari jajaran pelatih. Artinya mereka melihat dari segi potensi yang dimiliki pemain," jelas Kuswara di Graha Persib, Jalan Sulanjana Kota Bandung, Jumat (5/1/2018).

Bisa saja untuk In Kyun dan Malisic yang memiliki kontrak satu musim diperpanjang apabila kualitasnya di lapangan cemerlang selama membela Persib di musim 2018.

© INDOSPORT/Gita Agiet
Vigtor Igbonefo diberi kontrak panjang oleh Persib Bandung. Copyright: INDOSPORT/Gita AgietVigtor Igbonefo diberi kontrak panjang oleh Persib Bandung.

"Tentunya tidak menutup kemungkinan jika ada kesepahaman dapat diperpanjang kontraknya," katanya. 

Kuswara hanya berharap kehadiran ketiganya bisa membawa dampak yang signifikan untuk tim. Setidaknya bisa memperbaiki posisi ke-13 yang ditempati Persib di Liga 1 2017 lalu.

"Kita berharap para pemain ini bisa menambah kekuatan Maung Bandung untuk Piala Presiden dan tentunya menambah kekompakan terhadap pemain yang sudah ada. Para pemain ini tidak perlu kita ragukan lagi kualitasnya dan kita percaya betul dengan jajaran pelatih," tegasnya.

72