Teka-teki masa depan bintang Liverpool, Philippe Coutinho akhirnya terjawab sudah. Dirinya telah resmi menjadi pemain Barcelona, pada Minggu (07/01/18).
Media-media ternama Inggris melaporkan, kalau Barca harus merogoh kocek hingga 142 juta pounds atau setara Rp2,5 triliun, untuk menariknya keluar dari Stadion Anfield. Nilai tersebut, membuat pemain asal Brasil ini menjadi pemain kedua termahal di dunia.
Sementara di urutan pertama, pemain termahal di dunia sepanjang sejarah, masih ditempati oleh Neymar Jr. Saat pindah dari Barcelona ke Paris Saint-Germain, Juli 2017 lalu, nilai transfer Neymar mencapai 200 juta pounds atau setara Rp3,6 triliun.
Selain Neymar dan Coutinho, terdapat beberapa pemain lain bertipikal penyerang, yang juga berlabel pemain termahal. Di antaranya Ousmane Dembele, Cristiano Ronaldo, dan Gareth Bale.
Dembele sendiri saat ini menjadi pemain termahal ketiga di dunia, saat pindah dari Borussia Dortmund ke Barcelona, pada Juli 2017 lalu. Nilai transfernya mencapai 135,5 juta pounds (Rp2,4 triliun).
Sedangkan Bale, didatangkan dari Tottenham Hotspur ke Real Madrid pada Agustus 2013 lalu. Banderol Bale saat itu adalah 85,3 juta pounds (Rp1,5 triliun).
Sementara Ronaldo, juga pernah menjadi pemain termahal di dunia saat Real Madrid memboyongnya dari Man United, dengan nilai 80 juta pounds (Rp1,4 triliun) pada 2009 lalu. Namun, seiring menggilanya harga pemain, membuat posisi pemain asal Portugal itu tergeser.
Di posisi gelandang, nama Paul Pogba masih menjadi yang termahal di dunia saat Man United kembali membawanya dari Juventus, pada Agustus 2016 lalu dengan nilai 89 juta pounds setara Rp1,6 triliun.
Di sektor lini belakang, tak dipungkiri lagi kalau bek termahal di dunia saat ini ditempati oleh Virgil van Dijk. Bek asal belanda ini direkrut Liverpool pada Januari 2018 dengan harga 75 juta pounds setara Rp1,3 triliun. Van Dijk menggeser John Stones, David Luiz, Benjamin Mendy, dan Kyle Walker sebagai bek termahal di dunia saat ini.
Sementara di posisi kiper, Ederson menjadi yang paling mahal hingga saat ini. Man City memboyongnya dari Benfica dengan nilai 35 juta pounds (Rp637 miliar) pada Juli 2017 silam.
Jika para pemain termahal tersebut disatukan dalam sebuah tim, kira-kira seperti ini line-upnya: