Liga Italia

Napoli Resmi Datangkan Gelandang Muda asal Prancis

Jumat, 12 Januari 2018 11:39 WIB
Penulis: Alfia Nurul Fadilla | Editor: Matheus Elmerio Giovanni
© Twitter
Zinedine Machach Copyright: © Twitter
Zinedine Machach

Gelandang asal Prancis Zinedine Machach resmi bergabung bersama klub pemimpin klasemen sementara Serie A musim ini, Napoli sampai Juni 2022, klub asal Italia tersebut resmi memperkenalkan Machach, Kamis (12/01/18) waktu setempat.

Presiden Napoli, Aurelio De Laurentiis mengunggah rekrutannya ini di akun twitter resmi miliknya, @JeanOM22. Sebelumnya, sang pemain pernah memperkuat tiga klub Perancis sebelum akhirnya hijrah ke Italia. Yaitu Cannes, Marseille, dan yang terakhir, Toulouse.

"Selamat datang Zinedine," tulis Presiden Napoli di Twitter bersama pesepakbola tampan berusia 22 tahun itu, yang mem-posting foto mereka tengah menandatangani kontrak di Roma.

© INTERNET
Gelandang muda Prancis, Zinedine Machach Copyright: INTERNETGelandang muda Prancis, Zinedine Machach

Machach menghabiskan musim lalu dengan status pinjaman di Marseille dan telah mencetak tiga gol dalam 38 pertandingan Ligue 1 Prancis. Penampilan Machach memang mengundang banyak perhatian dari beberapa klub top Eropa.