Liga Spanyol

Real Madrid Masih Inginkan Striker Inter Milan

Rabu, 17 Januari 2018 02:40 WIB
Editor: Matheus Elmerio Giovanni
© INDOSPORT
Mauro Icardi, penyerang Inter Milan. Copyright: © INDOSPORT
Mauro Icardi, penyerang Inter Milan.

Real Madrid dikabarkan masih menginginkan striker Inter Milan, Mauro Icardi di bursa transfer musim dingin ini. Los Blancos memang memiliki niatan cukup serius pada Icardi sejak bursa transfer musim panas lalu.

Namun, Icardi telah menjadi sosok ikonik di kubu Beneamata, dan sekarang dirinya menjabat sebagai seorang kapten di bawah asuhan Luciano Spalletti. Striker asal Argentina itu juga memiliki nilai klausul pelepasan yang cukup tinggi dalam kontraknya, yaitu sebesar 110 juta euro atau sekitar Rp1,7 triliun.

Namun, kabar yang dilansir dari Football Italia, Inter saat ini sedang berusaha memberikan tawaran kontrak yang baru dengan gaji yang lebih tinggi kepada sang kapten. Selain gaji yang tinggi, klausul pelepasan pun akan meningkat secara signifikan.

Meski begitu, ternyata Real Madrid tidak terpukul mundur untuk mendapatkan Icardi. Media harian Italia lainnya, Corriere dello Sport, terus memberitakan ketertarikan raksasa Spanyol itu untuk memboyong striker berusia 24 tahun itu ke La Liga.

© Getty Images
Inter Milan sukses taklukkan Atalanta berkat sumbangan 2 gol Mauro Icardi. Copyright: Getty ImagesInter Milan sukses taklukkan Atalanta berkat sumbangan 2 gol Mauro Icardi.

Mengingat harga transfer yang cukup 'gila' saat ini, klausul sebesar 110 juta euro nampaknya tidak menjadi masalah untuk tim sebesar Real Madrid. Apalagi, tim asuhan Zinedine Zidane itu saat ini tertinggal 19 poin dari Barcelona yang berada di puncak klasemen sementara La Liga Spanyol.

Menyusul spekulasi tentang masa depannya, Icardi mengunggah sebuah foto di akun Instagram pribadinya. Dalam foto tersebut, tampak Icardi memakai jaket latihan Inter lengkap dengan caption 'Jangan lupa bahwa anda yang menentukan jalan anda sendiri'.

 

Never forget that you are the architect of your own destiny ✨ . . . . . #me #goodmorning #black #instagram #instagood #photography #MI9 #icardi

A post shared by Mauro Icardi (@mauroicardi) on

18