Persija dipastikan akan kembali bermain di Stadion Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta. Kepastian ini didapat setelah perwakilan Persija melakukan pertemuan dengan PSSI dan perwakilan AFC.
Dalam pertemuan tersebut, Persija yang diwakili oleh Ketua Panitia Pelaksana (Panpel) Arief Perdana Kususma dapat merasa lega. Sebab dalam pertemuan tersebut, Persija dipastikan akan menggunakan Stadion GBK saat menjamu lawan-lawanya di ajang AFC Cup nanti.
"Ya Persija dipastikan bermain di GBK. Surat rekomendasinya juga sudah kita pegang," ucap Arie ketika dihubungi INDOSPORT.
"Intinya dari pertemuan kemarin kita fix kembali ke GBK. Bahkan perwakilan AFC sangat puas atas infeksinya ke GBK. Mereka menilai GBK sangat cocok menggelar laga sekelas AFC," tambahnya.
Kini dengan kembali bermarkas di GBK tentu membuat jajaran Persija puas. Baginya dengan berhasil kembali bermain di GBK menjawab keinginan Jakmania yang rindu melihat Persija bermain di Jakarta.
"Tentu dengan kembali ke ke GBK membuat kita puas. Ini sesuai ekpektasi kita dan teman-teman Jakmania yang mengingikan kita kembali ke GBK," tutup dia.
Persija Jakarta memang sudah lama terusir dari GBK. Terakhir tim berjuluk Macan Kemayoran ini bermain di GBK pada 25 Juni 2016 lalu di ajang Torabika Soccer Championship.