Pemain muda Persib, Billy Paji Keraf, mengaku tak sabar untuk menantang PSMS Medan di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), hari Minggu nanti. Persib boleh percaya diri mengingat di pertandingan pembuka mereka sukses menaklukan Sriwijaya dengan skor 1-0.
Pemain kelahiran 8 Mei 1997 itu mengaku antusias menyambut duel klasik antar dua tim yang kerap kali dijuluki El Clasico Indonesia tersebut. Skuat Maung Bandung tentunya kembali membidik tiga poin penuh di laga melawan klub berjuluk Ayam Kinantan tersebut.
"Puji Tuhan, pertandingan pertama sudah kita lewati dengan kemenangan. Itu sangat bagus karena kemenangan lawan Sriwijaya FC bisa menjadi modal berharga buat pertandingan selanjutnya," ujar pemain bernomor punggung 20 tersebut seperti dilansir dari laman resmi Persib.
Senada dengan sang pemain, pelatih Persib, Roberto Carlos Mario Gomez, juga enggan jemawa meski sukses meraih kemenangan di pertandingan perdana. Gomez akan mengantisipasi permainan PSMS Medan yang juga berhasil meraih tiga poin di pertandingan perdana mereka usai menaklukan PSM Makassar dengan skor 2-1.
"Untuk game ini, kita kembali bermain melawan tim kuat lainnya karena mereka (PSMS) juga menang. Tapi bagi kami yang paling penting adalah tim sendiri," tegas Gomez seusai memimpin sesi latihan di lapangan Lodaya Bandung, Kamis (18/01/18).
Menurutnya, Persib masih butuh perbaikan dari setiap lininya meski beberapa diantaranya menunjukkan hal positif. Bahkan Gomez juga memberikan acungan jempol kepada para pemainnya yang terus berupaya secara mati-matian untuk bisa memenangkan pertandingan.