Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane menolak mundur dari kursi kepelatihan. Ia juga membantah isu perpecahan antara dirinya dengan para petinggi di Bernabeu. Sejauh ini Los Blancos masih tertinggal 19 poin di belakang rival abadi, Barcelona yang kokoh di pncak klasemen sementara La Liga hingga pekan ke-19.
Dilansir dari soccerway, Zidane tidak mempedulikan masa jabatannya di Real Madrid. Ia hanya ingin fokus memperbaiki tim yang meraih gelar Liga Champions secara beruntun, musim 2015/16 dan 2016/17.
"Saya tidak memikirkan hal-hal negatif seperti itu, saya memikirkan hal-hal positif. Bahkan jika Anda pikir tidak banyak hal positif, kita menemukan hal-hal positif. Saya tidak akan menyerah, semuanya bisa terjadi di sini tapi saya akan terus berjuang, seperti yang selalu saya lakukan." ujarnya.
Setelah meraih tujuh gelar pada dua musim perdananya bersama Madrid, Zidane dan Los Merengues mengalami degradasi performa pada musim ini. Meski begitu, mantan kapten Timnas Prancis ini tidak akan menyerah. Zidane menilai sikap menyerah tidak mencerminkan nilai-nilai peraih gelar Liga Champions terbanyak tersebut.
"Saya tidak akan pernah menyerah, itulah nilai-nilai klub ini dan orang-orang yang bekerja di klub ini," tambahnya.
Saat ini Los Blancos masih bertengger di peringkat empat dengan 32 poin. Ronaldo dkk berada terpaut 8 poin di bawah Valencia, dan 10 poin di bawah Atletico Madrid. Selanjutnya, Los Blancos akan menjamu Deportivo La Coruna, di laga lanjutan Liga Spanyol pekan ke-20, Minggu (20/1/18) WIB.