Liga Spanyol

Neymar Siap Pangkas Gaji untuk Gabung Real Madrid

Jumat, 26 Januari 2018 01:30 WIB
Editor: Matheus Elmerio Giovanni
© Getty Images
Paris Saint-Germain vs Anderlecht. Copyright: © Getty Images
Paris Saint-Germain vs Anderlecht.

Laporan terbaru dari Daily Mail mengatakan bahwa Neymar sudah siap memotong gajinya secara signifikan untuk segera meninggalkan Paris Saint-Germain. Neymar sebelumnya dikabarkan memang memiliki sebuah mimpi untuk bermain di La Liga Spanyol bersama Real Madrid.

Surat kabar asal Prancis, L'Equipe juga mengklaim bintang PSG itu sudah mulai mencari klub. Padahal, Neymar baru saja mengejutkan dunia sepakbola dengan rekor transfer sebesar 198 juta pounds atau sekitar Rp3,7 triliun pada bursa transfer musim panas lalu.

Demi memuluskan langkahnya ke Santiago Bernabeu, bahkan Neymar rela menyesuaikan struktur gaji yang ada di Real Madrid. Bintang timnas Brasil itu saat ini mendapat bayaran sebesar 33 juta pounds atau sekitar Rp616 miliar per tahun di Paris, membuat dirinya menjadi pemain dengan gaji tertinggi di dunia urutan kedua setelah Lionel Messi.

© Istimewa
Pemain Paris Saint-Germain, Neymar. Copyright: IstimewaPemain Paris Saint-Germain, Neymar.

Namun di Real Madrid masih ada Cristiano Ronaldo yang hanya menerima 18,5 juta pounds atau sekitar Rp385 miliar per tahun di Real Madrid. Hal ini pun yang menjadi penyebab Neymar rela memangkas gajinya dan menyesuaikan dengan gaji tertinggi di Real Madrid.

Meski Neymar tidak masalah dengan keberadaan Ronaldo di Los Blancos, dikabarkan presiden klub Florentino Perez siap memasukkan nama bintang Portugal itu dalam kesepakatan pada musim panas mendatang.

© INDOSPORT
Neymar tersenyum pasca menerima kartu merah. Copyright: INDOSPORTNeymar tersenyum pasca menerima kartu merah.

Dari banyaknya media yang mengabarkan rumor transfer Neymar ke Real Madrid, harga yang disiapkan Perez sebesar 218 juta pounds dengan nama Ronaldo di dalamnya. Jika kedua belah pihak setuju untuk transfer ini, kesepakatan tersebut akan menjadi kesepakatan terbesar dalam sepakbola.

1.1K