Asosiasi Sepakbola Inggris (FA) dilaporkan akan mengambil tindakan terhadap perayaan gol pemain Swansea City Sam Clucas. Menurut FA peranyaan gol tersebut mengundang kontroversial.
Sebab gelandang tersebut diduga menciptakan simbol 'mata-mata' dari situs pornografi dengan tangannnya, usai mencetak gol kedua dalam kemenangan Swansea City 3-1 dari Arsenal di Stadion Liberty, Selasa (30/01/18).
Pihak Swansea City, melalui juru bicaranya, membantah tudingan tersebut. Sebab klub tidak ada kerja sama dengan perusahaan seperti itu. Jadi FA harus lebih berhati-hati dalam menuding sebuah perayaan gol.
"Sebagai klub kami tidak menyadari adanya hubungan dengan kelompok internet yang bersangkutan dan kecewa untuk mengetahui asosiasi tersebut karena tidak mencerminkan nilai-nilai Swansea City atau komitmen kuat kami terhadap kesetaraan," jelas juru bicara Swansea City.
Untuk mengetahui lebih lanjut Swansea City memanggil Sam Clusas. Dirinya dimintai keterangan atas tuduhan yang dilontarkan FA. Sam sendiri meminta maaf atas perayaan golnya tersebut karena memang tidak ada maksud apapun.
"Klub akan berbicara dengan Sam lagi secara internal untuk membangun fakta penuh, sementara juga mengambil kesempatan untuk mengingatkan semua orang tentang tanggung jawab mereka," jelas juru bicara Swansea City dilansir sportsmole.