Liga Indonesia

Dua Gol Indah Marko Simic Buat Persija Ungguli Bali United

Sabtu, 17 Februari 2018 20:59 WIB
Penulis: Arief Tirtana | Editor: Ivan Reinhard Manurung
© Media Persija
Marko Simic mencetak dua gol di babak pertama laga Persija Jakarta vs Bali United. Copyright: © Media Persija
Marko Simic mencetak dua gol di babak pertama laga Persija Jakarta vs Bali United.

Bermain di Stadion yang mejadi kandang mereka sendiri, Persija memulai pertandingan dengan cepat sejak wasit meniup peluit tanda pertandingan dimulai.

Mengandalkan kecepatan dua pemain sayapnya, Persija beberapa kali membuka peluang meski tidak terlalu mengancam gawang bali united yang di kawal Wawan Hendrawan.

Bali United tidak mau tinggal diam, beberapa kali lewat Yabes Roni yang dipasang disisi kanan mereka mencoba untuk menembus rapatnya pertahanan Persija yang digalang Andritany Ardiansyah.

Berawal dari pelanggaran keras Andhika kepda Novri disisi kanan pertahanan Bali United, Persija mendapatkan tendangan bebas. Di eksekusi oleh Rezaldi Hehanusa, umpan matangnya berhasil di tanduk oleh penyerang Persija Marco Simic. Bola melesat keras, tajam ke sisi kanan gawang, Wawan Hendrawan mati langkah dan bola berhasil merobek gawang Bali United. Gol! 1-0 untuk Persija unggul pada menit ke-21.

Laga dilanjutkan, pada menit ke-25 sempat terjadi keributan di kotak penalti Persija ketika Bali United mendapatkan tendangan bebas. Sempat terjadi friksi antara Bruno dengan Sandi Sute hingga keduanya mendapatkan peringatan keras dari wasit. Namun sayang tendangan bebas gagal dieksekusi oleh Stefano Lilipaly, bola melambung jauh diatas gawang Persija.

Bali sedikit lebih menguasai pertandingan, sementara Persija mengandalkan bola jauh langsung ke arah Novri yang berada disisi kiri. Namun kebuntuan masih menaungi kedua tim sampai wasit meniup peluit tanda water break.

Usai water break, Persija tampil lebih tenang, mereka mencoba menguasai lini tengah disaat Bali United ingin langsung menyerang ke jantung pertahanan Persija.

Peluang bagi Bali United ketika Fadil melepaskan tendangan keras dari luar kotak penalti pada menit ke-39. Tetapi Andritany masih sigap mengamankan bola dalam pelukannya.

Persija mendapatkan tendangan bebas pada menit ke-46. Eksekusi Ismed Sofyan sempat membuat kemelut di kotak penalti, bola yang keluar kembali didapat pemain persija. Bola kembali di umpan ke kotak penalti, Marco Simic yang berdiri bebas berhasil menyambutnya. Meski dalam posisi yang kurang ideal, Super Simic berhasil mengeksekusi bola dengan tendangan akrobatik yang kembali merobek gawang Wawan Hendrawan. 2-0 Persija unggul dan menutup babak pertama.

Susunan Pemain Kedua Kesebelasan:

Persija Jakarta (4-3-3): Andritany Ardhiyasa; Ismed Sofyan (c), Jaimerson Da Silva Xavier, Maman Abdul Rahman, Rezaldi Hehanusa; Ramdani Lestaluhu, Rohit Chan, Sandi Darma Sute; Riko Simanjuntak, Marko Simic, Novri Setiawan.
Pelatih: Stefano Cugurra Teco.

Bali United (4-3-3): Wawan Hendrawan; Ahn Byungkeon, Demerson Bruno, I Made Andhika, Ricky Fajrin; Fadil Sausu (C), Taufiq, Van Der Velden; Yabes Roni, Illja Spasojevic, Stefano Lilipaly.
Pelatih: Hans-Peter Schaller.

497