Mohamed Salah sudah berhasil mencetak tiga puluh gol di Liverpool. Padahal, ini baru musim pertamanya bergabung bersama klub asuhan Jurgen Klopp itu.
Pemain Timnas Afrika ini menjadi pemain pertama The Reds setelah Luiz Suarez yang mampu mengemas tiga puluh golnya selama semusim. Sedangkan Salah, bisa saja memiliki catatan lebih. Pasalnya, kompetisi Liga Inggris masih berjalan beberapa bulan ke depan. Sehingga masih memungkinkan bagi pemain berambut keriting ini untuk menambah pundi-pundi golnya.
Terakhir, penampilan memukaunya berlangsung saat Liverpool menumbangkan FC Porto di Liga Champions dengan skor 5-0 tanpa balas.
Pemain kelahiran 15 Juni 1992 itu pun menyebut bahwa ia belum puas dengan jumlah golnya dan akan menambahn kembali. “Ini menyenangkan untuk mencetak 30 gol di musim pertama saya bersama klub seperti Liverpool,” kata Salah, dinukil dari Sky Sports.
“Ini adalah suatu pencapaian yang besar, jadi saya sangat bahagia dengan ini. Namun saya harus meneruskannya dan menatap ke depan untuk mencetak gol lebih banyak lagi.”
Liverpool adalah tim kedua di Liga Inggris yang ia bela, setelah sebelumnya ia membela Chelsea selama dua musim di tahun 2014-2016. Salah mengaku menyesal telah menerima tawaran dari Chelsea, Salah meminta sang klub untuk menjualnya.
Akhirnya di tahun 2016, ia dipinjamkan ke Fiorentina. Sampai kahirnya ia direkrut oleh AS Roma ditahun 2016. Bersama La Maggica ia mengoleksi 14 gol dari 34 penampilannya di semua ajang. Setelah itu Salah dibeli Liverpool dengan mahar Rp 856 Miliar. Kabarnya, Roma pun menyesal menjual Salah dengan harga yang relatif murah.
“Dalam pikiran saya, saya selalu berusaha untuk memperbaiki diri dan saya melakukan itu setiap hari. Setiap harinya, saya selalu berkaca dan berusaha untuk meningkatkan kemampuan saya sepanjang waktu.
“Saya merasa bahagia saat ini, saya merasa bagus dan itu adalah hal terpenting. Dan 100 persen, masih ada banyak hal lagi (yang bisa saya berikan).”