Real Madrid mampu tampil perkasa atas tuan rumah Leganes di Estadio Municipal de Butarque pada pekan ke-24 La Liga Spanyol, Kamis (22/02/18) dini hari tadi. El Real mengandaskan Leganes dengan skor 3-1.
Gol-gol yang tercipta pada laga tersebut berasal dari Lucas Vazquez (11'), Casemiro (29'), dan Sergio Ramos (90') lewat titik putih. Sedangkan Leganes dicetak oleh Bustinza di menit keenam.
Kemenangan itu membuat Real Madrid mengukuhkan diri di posisi tiga klasemen sementara La Liga Spanyol dengan 48 poin. Namun mereka masih tertinggal 14 poin dari pemuncak klasemen Barcelona.
Usai melewati tahun 2018 Real Madrid kembali menunjukan tajinya dalam menantang gelar juara La Liga Spanyol. Hal ini tentu saja semakin menarik untuk diperhatikan jelang paruh kedua musim.
Terlepas dari hal itu, ternyata ada beberapa statistik terselubung yang luput dari pandangan para pencinta sepakbola. Tentunya hal ini sangat patut untuk disimak lebih lanjut.
INDOSPORT akhirnya merangkum beberapa statistik terselubung dalam partai Leganes melawan Real Madrid.
1. Pemain Real Madrid Mateo Kovacic telah melepaskan operan sebanyak 91 kali dalam pertandingan tersebut, dengan 88 operan sukses. Ini menjadi penilaian tinggi dalam pertandinga di La Liga Spanyol musim ini. Bahkan dalam situs statistik whoscored, Kovacic diberi nilai tertinggi, 9.0.
2. Dilansir Opta, untuk pertama kalinya gelandang energik Real Madrid Casemiro mampu membuat satu gol dan assist dalam satu laga di semua kompetisi. Hal ini Casemiro bukukan untuk pertama kalinya dalam sejarah karier sepakbolanya.
3. Gol dan assist Lucaz Vazquez menasbihkan dirinya mendekati torehan Cristiano Ronaldo pada tahun 2018 ini. Jika dirincian Vazquez telah ikut andil dalam 10 gol (empat gol dan enam assists). Sedangkan Ronaldo berperan dalam 12 gol (10 gol dan dua assists).
4. Hanya Leganes yang mampu menyingkirkan Real Madrid di ajang Copa del Rey musim 2017/2018. Meski menang 1-0 di kandang Leganes pada pertemuan pertama, tetapi di pertemuan kedua El Real harus kalah 1-2 dari Real Madrid. Leganes berhak melaju ke babak selanjutnya karena unggul gol tandang.