Liga Champions

Pelatih PSG Minta Hal Ini Jelang Lawan Real Madrid

Sabtu, 24 Februari 2018 03:57 WIB
Penulis: Wira Wahyu Utama | Editor: Juni Adi
© Getty Images
Para pemain PSG saat merayakan gol ke gawang Amiens SC Copyright: © Getty Images
Para pemain PSG saat merayakan gol ke gawang Amiens SC

Juru taktik Paris Saint-Germain, Unai Emery meminta kepada para suporter setia Les Parisiens untuk datang memadati stadion ketika bentrok dengan Real Madrid di leg kedua 16 besar Liga Champions pada Rabu (07/03/18). 

"Kami tahu betapa pentingnya fans. Ketika kami berada di lapangan, kami membutuhkan semua penggemar di tribun dan semua yang menonton pertandingan," kata Emery seperti dikutip dari Soccerway.

Emery menambahkan, jika dukungan suporter sangat berpengaruh terhadap penampilan tim besutannya. Hadirnya suporter di stadion yang berkapasitas sekitar 50 ribu penonton itu diharapkan mampu jadi suntikan semangat Neymar cs di setiap pertandingan.

"Kami akan bermain di Parc des Princes, itu sebabnya saya berpikir bahwa klub, para pemain dan semua staf meminta semua penggemar untuk bergabung dengan tim. Kami ingin mereka menjadikan 'Parc 'sebagai stadion yang sulit bagi semua lawan," ujarnya.

PSG sendiri akan akan menghadapi dua pertandingan berat sebelum menjamu Los Blancos yakni bentrok dengan 
Olympique de Marseille di Ligue 1 Prancis dan Copa Prancis (Coupe de France). 

© Getty Images
Unai Emery (PSG) Copyright: Getty ImagesUnai Emery (PSG)

"Kami memiliki pertandingan Ligue 1 pada hari Minggu melawan Marseille, dan di Coupe de France kembali melawan Marseille. Setelah itu baru kemudian leg kedua di sini, melawan Real Madrid," papar mantan pelatih Sevilla itu.

Klub asal Paris ini sendiri harus menjalani misi sulit melawna El Real, demi lolos ke babak 8 besar. Sebab, mereka harus mengejar difisit tiga gol karena di pertemuan pertama takluk 1-3 oleh Cristiano Ronaldo cs di Stadion Santiago Bernabeu beberapa waktu lalu.

459