Pemain depan Sadio Mane yakin kekuatan Liverpool terletak pada etika tim mereka dan berpikir bahwa setiap pemain ingin menjadi bagian dari skuat Jurgen Klopp.
Selama musim ini, kubu Klopp telah meraih banyak kesuksesan, salah satunya adalah suburnya lini depan lini depan The Reds yang diisi, Sadio Mane, Mohamed Salad dan Roberto Firmino. Mane merasa para pemain berada di kondisi yang baik saat ini.
Mane kepada Iris Examiner mengatakan: “Semangat tim bagus dan kepercayaan diri ada di sini jadi saya pikir kita berada dalam kondisi yang baik.”
Pemain yang tampil gemilang dengan mencetak hat-trick pada pertandingan lawan Porto kemarin itu menyatakan bahwa setiap pemain di Liverpool selalu sangat senang bermain satu sama lain. Mereka selalu berusaha membantu dan bekerja keras sebagai tim.
“Saya pikir itu adalah kekuatan tim dan tujuan kami. Setiap pemain akan senang bermain di tim ini,” ujar pemain asal Senegal itu.
“Kami adalah pemain yang beruntung dan kami akan terus berusaha untuk bekerja keras dan memberikan yang terbaik saat kami bermain di lapangan untuk terus mencoba dan memenangkan pertandingan.”
Mane merasa bahwa Livepool telah bergerak ke arah yang benar. Tim itu saat ini mampu mengalahkan tim manapun setelah melalui beberapa tahun yang sulit.
“Pada saat ini kita berada dalam kondisi yang baik sehingga semuanya mungkin terjadi.”
Liverpool hanya memiliki satu kekalahan dari 19 pertandingan terakhir mereka di Liga Primer Inggris. Tim asuhan Jurgen Klopp itu juga baru saja mempertahankan gelar tak terkalahkan di Anfield pada laga Liga Primer Inggris dengan menekuk West Ham 4-1 Minggu (25/02/18).
Usai menghajar Porto 5-0 di Anfield pada leg pertama Liga Champions (16/0218), Liverpool juga hampir memastikan tiket perempatfinal Liga Champions.