PSS Sleman kembali menderita kekalahan dalam pertandingan uji coba kala menghadapi tim dari Liga 1 di Stadion Maguwoharjo Sleman. Terbaru pasukan Herry Kiswanto harus mengakui keunggulan tim tamu, PSMS Medan dalam uji coba kandang terakhirnya, Minggu (04/02/18) kemarin sore di tempat yang sama.
Hasil itu melengkapi raihan mereka yang belum pernah menang kala berujicoba menghadapi tim dengan level lebih tinggi. Sebelumnya mereka juga kalah saat menjamu Persebaya Surabaya dan Bhayangkara FC. Usai pertandingan menghadapi Ayam Kinantan, Herry Kiswanto menyebut anak asuhnya kurang tenang dalam penyelesaian akhir.
"Anak-anak sudah berusaha yang terbaik, memang hasil belum berpihak pada kami. Tadi kami cukup banyak menciptakan peluang, tapi mereka kurang tenang dalam penyelesaian akhir," ujar Herry Kiswanto.
"Selain itu beberapa pemain juga terlihat permainanya belum lepas, sering terjadi salah umpan dan mereka terlihat bingung ketika berada didepan gawang," imbuhnya.
Di lain pihak pelatih PSMS, Djajang Nurjaman melihat permainan PSS cukup baik. Namun, Djanur sapaan akrab sang pelatih, mengakui bahwa konsistensi menjadi pekerjaan rumah untuk Herry Kiswanto di Liga 2 musim depan.
"Mereka (PSS) permainannya cukup baik diawal laga, tapi setelah pertengahan babak permainan mereka agak kendor. Materi pemain mereka cukup bagus. Kalau untuk Liga 2, mereka sekarang sudah cukup bagus, sepertinya konsistensi yang menjadi pr pelatih," ungkapnya.