Persija Jakarta harus puas bermain imbang 0-0 melawan tuan rumah Song Lam Nghe An pada matchday ketiga Grup H Piala AFC 2018. Pertandingan tersebut berlangsung di Vinh Stadium, Vietnam, Selasa (06/03/18) sore.
Pada awal babak pertama pertandingan berjalan sangat sengit. Bahkan kerap kali membuat ancaman berbahaya ke gawang Persija maupun Song Lam Nghe An. Tetapi belum membuahkan hasil.
Di babak kedua sendiri jalannya pertandingan berangsur-angsur mengendur. Bahkan beberapa kali saja serangan kedua tim mampu memberikan tekanan berbahaya.
Jika dilihat dari statistik yang diberikan oleh laman Labbola, Persija Jakarta kalah dalam penguasaan bola dari Song lam Nghe An, yakni 52 persen untuk Song Lam Nghe An dan 48 persen untuk Macan Kemayoran.
Selain itu, shots on target mampu dimenangkan Persija Jakarta dengan empat angka berbanding Song Lam Nghe An yang mengemas tiga tendangan tepat target.
Operan akurat berhasil dimenangkan anak asuh Stefano Cugurra Teco yang mencatat akurasi sebesar 80 persen. Sementara itu, Song Lam Nghe An hanya 77 persen.
Soal intercept, tim tuan rumah hanya mengemas 15, Persija unggul dengan 18 intercept. Persija juga mengemas 26 clearance berbanding Song Lam Nghe An yang membukukan 18.
Persija juga menang di areals won, yakni 21 berbanding terbaik dengan Song Lam Nghe An yang mengemas 7 angka saja. Untuk fouls Song Lam Nghe An mengemas 12 kali sedangakan Persija tercatat membuat 17 kali fouls.
Fulltime !!@slnafc 0 - 0 @Persija_Jkt
— Labbola (@labbola) March 6, 2018
Ball possession: 52% - 48%
Shots on target: 3 - 4
Pass accuracy: 77% - 80%
Intercept: 15 - 18
Clearances: 18 - 26
Aerials Won: 7 - 21
Fouls: 12 - 17#AFCCup2018 #SONvPJA