Liga Champions

Barcelona 3-0 Chelsea: Pentas Pertunjukan Lionel Messi

Kamis, 15 Maret 2018 04:56 WIB
Editor: Gerry Crisandy
© Getty Images
Selebrasi Lionel Messi Copyright: © Getty Images
Selebrasi Lionel Messi

Dua tim yang memiliki sejarah panjang dalam kompetisi Liga Champions Eropa ini kembali berhadapan di hadapan publik Katalan. Tiket menuju fase perempatfinal menjadi imbalan bagi tim yang mampu tampil superior.

Tim tuan rumah, Barcelona, yang lebih diunggulkan di pertandingan ini dengan satu gol tandang yang berhasil dikantongi di leg pertama, tidak memiliki niat untuk duduk bertahan dan membiarkan Chelsea melenggang di rumput Katalan.

Di sisi lain, Chelsea berada di bawah tekanan untuk setidaknya mencetak satu gol untuk menjaga asa lolos ke putaran berikutnya.

1.3K