3.7K
Bursa Transfer
Man United Incar Rakitic dan Modric untuk Gantikan Posisi Pogba
© Getty Images

Ivan Rakitic melakukan selebrasi pada menit ke-59'.
Benahi Lini Tengah
Dilansir dari media Spanyol, Diario Gol, Mourinho sepertinya ingin menambah pemain baru untuk memperkuat lini tengah yang selama ini dirasa belum efektif. Gelandang Barca, Ivan Rakitic serta playmaker veteran, Luka Modric adalah target utamanya.
Rakitic merupakan salah satu sosok yang dihormati di Camp Nou. Ia diketahui berteman dekat dengan Lionel Messi. Namun sayangnya, kedatangan Philippe Coutinho dari Liverpool memberinya tekanan besar.
Sementara itu, Modric telah menjadi pemain yang menonjol untuk keberhasilan Real dalam beberapa tahun terakhir ini. Namun mantan pemain Spurs ini sepertinya dapat hengkang para bursa transfer musim panas nanti.