Liga Indonesia

Jelang Liga 1, Persebaya Pertahankan Motif Croco di Jersey Bajul Ijo

Senin, 19 Maret 2018 00:35 WIB
Penulis: Fitra Herdian Ariestianto | Editor: Gerry Crisandy
© INDOSPORT/Fitra Herdian
Sesi latihan Persebaya Copyright: © INDOSPORT/Fitra Herdian
Sesi latihan Persebaya
Undang Yatim Piatu

Selain bakal mengumumkan jersey terbarunya, Persebaya juga akan mengundang sejumlah anak yatim piatu, sebagai wujud launching tim dan rasa syukur Persebaya. Lantaran kembali berkompetisi di kasta tertinggi sepakbola Indonesia.

Liga 1 2018 rencananya akan digelar pada 23 Maret mendatang. Persebaya berhasil merangsek naik ke Liga 1 dengan titel jawara Liga 2, usai mengahalkan PSMS Medan di partai pamungkas.