Liga Italia

Pemilik Bangkrut, 3 Hal Buruk Ini Bakal Menimpa AC Milan

Kamis, 22 Maret 2018 11:22 WIB
Editor: Prio Hari Kristanto
© INDOSPORT
Yonghong Li. Copyright: © INDOSPORT
Yonghong Li.

Beberapa waktu lalu pemilik AC Milan, Yonghong Li, dikabarkan tengah mengalami masalah keuangan alias bangkrut, dan seluruh asetnya akan dilelang di Taobao atau eBay versi China. Dilansir dari Corriere della Sera, kabar kebangkrutan sang pebisnis asal China ini juga tersebar setelah New York Times dan media keuangan Il Sole 24 Ore melakukan investigasi mendalam dan menemukan fakta bahwa, Yonghong Li mengalami pengurangan aset.

Namun, mengetahui hal ini, Yonghong Li buru-buru mengklarifikasinya melalui rilisan video di akun media sosial AC Milan. Dalam pernyataan itu, Li dengan tegas membantah isu miring itu. Ia juga menyesalkan tindakan media dan pihak-pihak yang menyebarkan.

Akan tetapi, kabar bangkrutnya Yonghong Li kembali menyeruak pada hari Rabu (21/03/18) waktu setempat. Penyelidikan Corriere della Sera mengungkapkan bahwa Jie Ande, perusahaan Li tidak membayar utangnya kepada dua bank di Tiongkok. Dikarenakan tak sanggup membayar kembali utangnya, pengadilan menyatakan Jie Ande bangkrut dan aset-asetnya akan dijual oleh bank kreditor. Jie Ande yang digunakan sebagai salah satu jaminan saat membeli Milan, kini diklaim sudah bukan lagi milik Li. Milannews melansir bahwa Li sudah menggantikannya dengan perusahaan lain sebagai penjamin.

© MIGUEL MEDINA/GETTYIMAGES
Presiden Milan, Yonghong Li (tengah) bersama perwakilan Rossoneri Sport Investment Lux. Copyright: MIGUEL MEDINA/GETTYIMAGESPresiden Milan, Yonghong Li (tengah) bersama perwakilan Rossoneri Sport Investment Lux.

Kabar ini tentunya tak mengenakan bagi fans AC Milan. Lalu, jika benar-benar pemilik Milan bangkrut, kira-kira hal apa yang akan terjadi dengan AC Milan? Berikut INDOSPORT telah rangkum tiga hal buruk yang bakal menimpa AC Milan jika mengalami kebangkrutan.

43