Dunia persepakbolaan Indonesia kembali dicoreng dengan aksi tidak terpuji dari salah satu eks pemain Timnas bernama Andika Yudhistira Lubis. Pesepakbola yang pernah berbaju PSMS Medan ini tertangkap hampir melakukan pemerkosaan terhadap wanita berinisial ABS.
Sebelumnya, Andika juga pernah ditangkap lantaran melakukan aksi kriminal lainnya, seperti tindak pidana pencurian, penipuan dan perampokan. Bahkan, pesepakbola yang telah pensiun ini pernah masuk ke dalam penjara dan dihukum selama Sembilan bulan.
Kasus yang membawa nama Andika Yudhistira ini bukanlah hal yang pertama kali terjadi di Indonesia. Sejak dulu, sudah ada beberapa nama atlit yang tertangkap oleh pihak yang berwenang dikarenakan hal serupa.
Siapa saja mereka? INDOSPORT akan membahasnya.