Persija Jakarta sukses meraih kemenangan di pekan kedua Gojek Liga 1 musim 2018. Menjamu Arema FC, tim berjuluk Macan Kemayoran menang dengan skor 3-1.
Bermain di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Persija sempat kesulitan menembus pertahanan Arema FC di babak pertama. Gol Marko Simic di menit 27 mampu diimbangi oleh Ahmet Atayev di menit 34.
Barulah di babak kedua, Persija mampu bermain di atas Arema. Tim besutan Stefano Cugurra Teco ini menambah dua gol kembali lewat Marko Simic di menit 52 dan Jaimerson dan Silva menit 84.
Tak pelak kemenangan ini membuat Teco selaku cukup pelatih sangat gembira. Terlebih bagi pelatih asal Brasil ini, Arema adalah tim besar yang sulit ditaklukkan.
"Semua di dalam tim kerja keras di pertandingan ini, yang pertandingan lawan klub besar Arema. Arema punya pemain kualitas bagus," ucap Teco usai laga.
Di babak pertama kita masih belum menang, kita masih draw, tapi semua pemain tetap konsentrasi di babak kedua, terus kita bisa cetak tiga gol lawan Arema," sambungnya.
Menurut Teco kemenangan atas Arema FC sangat bagus bagi Persija selanjutnya. Terlebih setelah bermain imbang menghadapi Bhayangkara di pekan pertama Liga 1 musim 2018.
"Saya pikir ini sangat bagus buat persija hari ini. Saya terima kasih kepada dua suporter yang datang kesini, saya lihat yang ada yang The Jakmania, dan ada suporter yang dari Arema (Aremania)," tutur Teco.