14.5K
Bola Internasional
5 Pertandingan Sepakbola Ini Berhenti Ketika Azan Berkumandang
© Herry Ibrahim/INDOSPORT
Latihan Timnas Indonesia
Setelah berhadapan dengan Timnas Islandia pada pertengahan Januari 2018 lalu, skaut Timnas Indonesia kembali menggelar sesi latihan bersama di bawah arahan pelatih Luis Milla.
Latihan itu sendiri berlangsung di Lapangan ABC, di bilangan Senayan. Menariknya, latihan tersebut dimulai pukul 11:00 WIB.
Akan tetapi, di tengah-tengah sesi latihan, pelatih Luis Milla memutuskan untuk menghentikan kegiatan anak didiknya sementara waktu. Rupanya hal itu dipicu oleh suara azan dzuhur.
Apa yang dilakukan Luis Milla memang wajar saja terjadi, lantaran sebagian besar anak asuhnya memang memeluk agama Islam. Hal itu juga menjadi pelajaran penting mengenai rasa toleransi beragama dalam kehidupan.