Belum lama ini Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) berhasil menaturalisasi gelandang apik Sriwijaya FC bernama Esteban Vizcarra. Tepatnya pada 16 Maret lalu dirinya menerima status baru sebagai Warga Negara Indonesia (WNI).
Naturalisasi sendiri beberapa waktu belakangan ini menjadi semakin marak dan longgar. Sebab sudah banyak sekali pemain asing yang dijadikan WNI baru, lantaran mereka telah mengikuti aturan proses dinaturalisasi.
Namun jauh sebelum itu, faktanya Indonesia pernah melakukan naturalisasi terhadap lima pemain berkewarganegaraan Belanda. Mereka adalah Van der Berg, Pietersen, Pesch, Boelanrd van Tuyl, dan juga Arnold van der Vin.
Tetapi terdapat hal menarik dari nama terakhir yang dituliskan di atas. Bahkan INDOSPORT telah merangkum tujuh fakta menarik di dalamnya. Berikut penjabarannya.