Liga Inggris

Polemik Soal Gol Hantu, Pochettino: Harry Kane Orang Jujur

Jumat, 13 April 2018 10:53 WIB
Penulis: Reno Firhad Rinaldi | Editor: Arum Kusuma Dewi
© Getty Images
Harry Kane. Copyright: © Getty Images
Harry Kane.

Manajer Tottenham Hotspur, Mauricio Pochettino mengatakan dia tidak ikut campur dalam keputusan untuk mengajukan banding terhadap gol kedua mereka dalam kemenangan 2-1 atas Stoke City, akhir pekan lalu.

Seperti yang diketahui, gol kedua yang semula milik Christian Eriksen diajukan banding oleh pihak Tottenham bahwa gol tersebut adalah milik Harry Kane, bukan Eriksen. Banding tersebut pun diterima oleh FA sebagai asosiasi sepakbola Inggris dan menyatakan pundi gol Harry Kane bertambah satu.

436