Liga Indonesia

Persib Jadi Tantangan Besar Bagi Borneo FC

Sabtu, 21 April 2018 02:17 WIB
Penulis: Arif Rahman | Editor: Yohanes Ishak
© Arif Rahman/INDOSPORT
Dejan Antonic, pelatih Borneo FC. Copyright: © Arif Rahman/INDOSPORT
Dejan Antonic, pelatih Borneo FC.
Sanjung Tim Lawan

Menurut Dejan, pertandingan pekan kelima ini akan menjadi tantangan bagi anak asuhnya terutama yang masih muda. Pasalnya, Persib merupakan tim besar yang memiliki sejarah di sepakbola Indonesia dengan komposisi pemain berkualitas.

"Itu satu pertandingan bagus dan besar, bagus buat pemain muda dan beberapa pemain yang kita punyan sekarang, lawan tim besar sekali punya tradisi besar di sepakbola Indonesia, punya materi pemain bagus," kata Dejan saat konfrensi pers di Graha Persib, Jalan Sulanana, Kota Bandung.