Salah satu pemain Indonesia yang musim ini bermain di Liga Malaysia, Ilham Udin Armayn, mengungkapkan jika dirinya cukup 'disulitkan' dengan kompetisi di negeri jiran tersebut. Pasalnya tim yang dibelanya, Selangor FA belum benar-benar konsisten bahkan tercecer di peringkat ke-10 dari 12 kontestan Liga Super Malaysia.
Baca Juga
- 5 Alasan Selangor FA Ogah Lepas Evan Dimas dan Ilham Udin ke Timnas Indonesia
- Evan Dimas dan Ilham Udin Belum Tentu Perkuat Timnas Indonesia di Anniversary Cup
- Pemain JDT Sebut Selangor FA Tambah Mengerikan karena Evan Dimas dan Ilham Udin
- Jelang Liga 1, 'Raja Save' Ini Rindukan Sosok Evan Dimas dan Ilham Udin di Skuat Bhayangkara
Namun, pemain 22 tahun itu mengatakan ia banyak mendapat pengalaman bertanding lantaran semua di tim di Liga Super Malaysia tahun ini cukup kompetitif dimana saling mengalahkan baik tim besar maupun kecil. Hal itu yang membuat persaingan di awal musim ini dirasa cukup sulit bagi Ilham Udin.