9.7K
Bola Internasional
Atasi Highpress Korea Utara, Bintang Persib dan Persebaya Jadi Tumpuan Indonesia
Febri dan Osvaldo Jadi Tumpuan
Berdasarkan kutipan yang disebutkan oleh Bima Sakti, maka permainan Indonesia akan bertumpu pada dua sayap: Febri Hariyadi dan Osvaldo Haay.
Kecepatan dan kemampuan dua pemain ini dalam melewati pemain bertahan lawan diharapkan akan mampu menciptakan peluang-peluang umpan silang kepada penyerang seperti Ilija Spasojevic.
Sementara dua fullback juga akan memiliki peran penting dalam memberikan bantuan-bantuan overlap maupun underlap.
Sayangnya, kartu merah yang diterima oleh Rezaldi Hehanusa yang sebelumnya berada dalam performa apik bersama Persija akan mengurangi daftar pilihan pelatih Luis Milla.
Ricky Fajrin kemungkinan besar akan diplot mengisi posisi bek kiri, dengan I Putu Gede beroperasi di sisi lain lapangan.