Persija Jakarta harus tersingkir dari Piala AFC 2018 setelah ditumbangkan Home United di babak semifinal zona Asia Tenggara pada Selasa (15/05/18) kemarin. Meski bermain di depan ribuan The Jakmania, Persija harus tumbang 1-3 atas tim tamu.
Beberapa publik pun menganggap bahwa kekalahan Persija ini dikarenakan kehilangan sosok Andritany Adhiayasa di bawah mistar gawang. Kini, ribuan Jakmania pun mengharapkan Andritany kembali merumput.