Borneo FC akan berhadan dengan Bali United, di Stadion Segiri, Samarinda, pada laga lanjutan Liga 1 2018 pekan ke-10, pada Rabu (23/05/18) mendatang. Laga ini diprediksi akan menjadi pertandingan kebangkitan untuk skuat asuhan Dejan Antonic.
Tim berjuluk Pesut Etam tersebut diwajibkan untuk bisa mendapatkan poin penuh di hadapan pendukungnya sendiri. Pasalnya, Borneo FC sangat membutuhkan poin tambahan guna bisa menjauh dari zona degradasi.
Borneo FC tengah menjalani musim yang kurang baik. Pasalnya dari enam pertandingan terakhir yan dijalani, Pesut Etam belum pernah meraih kemenangan. Bermain dihadapan pendukungnya sendiri, Borneo FC diyakini akan bermain habis-habisan guna meraih hasil poin penuh.
Pelatih Borneo FC, Dejan Antonic, diyakini telah menyiapkan taktik dan strategi terbaik guna bisa meraih kemenangan di laga sarat gengsi tersebut. Dejan akan tetap akan memasang formasi 4-2-3-1 dengan ujung tombak Lerby Eliandry.
Di kubu tim tamu, Bali United tengah berada diatas angin lantaran di laga terakhir berhasil meraih kemenangan penting kontra Arema FC. Pelatih Bali United, Widodo C Putro memboyong sebanyak 20 pemain terbaik ke markas Borneo FC.
Menghadapi Borneo FC, Widodo tetap akan mempercakanan lini tengahnya kepada Setefano Lilipaly dan Nick Van dr Velden. Kedua pemain itu akan menjadi ancaman tersendiri untuk lini pertahanan Borneo FC.
Player To Watch
Lerby Eliandry – Borneo FC
Penyerang Borneo FC, Lerbi Eliandry diyakini akan tetap dipercaya oleh Dejan Antonic untuk mengawal lini depan Pesut Etam. Pergerakan dan penempatan posisi Lerby diyakini akan menjadi ancaman berbahaya untuk lini pertahanan Bali United.
Stepano Lilipaly – Bali United
Gelandang serang Bali United, Stefano Lilipaly merupakan salah satu pemain yang tak tergantikan di skuat Serdadu Tridatu. Lilipaly akan kembali diandalkan oleh Widodo dalam mengatur ritme permaianan