Ditinggal Marko Simic, Persija Tuntut Ketajaman 3 Penyerang Ini
Pelatih Persija Jakarta, Stefano Cugurra Teco menantikan kualitas pemain depan lainnya. Pelatih asal Brasil ini menilai waktunya pemain lain unjuk gigi karena absennya Marko Simic.
Tak pelak, dengan absennya Simic, Persija akan mengandalkan pemain lain seperti, Bambang Pamungkas, Rudi Widodo, dan Adison Alves. Ketiganya diharapkan dapat menjadi ujung tombak Persija dalam mendulang gol.
"Soal Marko absen dia tidak bisa main karena hukuman komdis empat pertandingan. Saya pikir ini tidak fair setelah lihat video tapi sudah ada keputusan dia tidak bisa main. Kita harus fokus kepada pemain lain, mereka sudah latihan sekarang kasih semangat kasih percaya diri untuk membuktikan diri," ucap Teco.
"Mereka bisa bantu tim. Ini dari awal musim harus ada team work pasti kita bisa menang. Satu tim sendiri sulit. Kita harus butuh team work untuk menang," beber pelatih asal Brasil ini.