7.7K
Bursa Transfer
4 Pemain yang Diincar Arsenal di Piala Dunia 2018
© Marco Canoniero/Getty Images
Lucas Torreira - Uruguay
Arsenal akan ditinggal gelandang tengahnya, Santi Cazorla. Cazorla memutuskan untuk kembali ke klub lamanya di Spanyol, Villareal. Dengan kepergian Santi Cazorla, setidaknya ada satu slot kosong di lini tengah Arsenal.
Dan salah satu pemain yang disiapkan untuk menjadi penggantinya adalah Lucas Torreira. Gelandang muda berusia 22 tahun asal Uruguay itu akan menjadi salah satu pemain yang diamati lebih jauh oleh Arsenal di Piala Dunia 2018.
Arsenal harus bersaing dengan Napoli jika ingin mendaratkan gelandang Sampdoria itu ke Emirates.