Liga Spanyol

Menerka Strategi Julen Lopetegui Tukangi Real Madrid

Rabu, 13 Juni 2018 14:11 WIB
Editor: Irfan Fikri
 Copyright:
Belum Terkalahkan dengan Formasi Andalan

Sebagai pelatih, Lopetegui adalah sosok pelatih yang suka dengan pemain muda. Ia juga tak silau dengan nama besar pemain, termasuk ia tak memanggil bintang Chelsea Alvaro Morata, yang notabene-nya adalah anak didiknya saat menjuarai UEFA European U-21 pada 2013 silam.

Lopetegui juga tak asing dengan gaya permainan tiki-taka ala Barcelona, pasalnya dirinya sendiri pernah berkostum Barcelona sekaligus satu tim dengan pelopor tiki-taka Barcelona, Pep Guardiola pada 1990-an.

Bersama Timnas Spanyol Lopetegui juga tampil moncer. Di bawah asuhannya, Spanyol pernah menang besar 3-0 atas Italia dan menang besar 6-1 atas Argentina.

Timnas Spanyol sudah mencetak mencapai 36 gol dalam 10 pertandingan kualifikasi Piala Dunia 2018. Timnas Spanyol bahkan belum terkalahkan dalam 19 laga terakhir sejak ia latih.

Formasi yang diterapkan Lopetegui cenderung lebih seimbang dalam penyerangan dan bertahan. Ia gemar memakai formasi menyerang 4-3-3 dan sering memakai formasi 4-5-1 dalam bertahan.