Bola Internasional

Blunder De Gea di Piala Dunia 2018 Pernah Dilakukannya 4 Tahun yang Lalu

Sabtu, 16 Juni 2018 13:51 WIB
Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
© Getty Images
David De Gea melakukan blunder di semifinal EFL Cup 2014 vs Sunderland Copyright: © Getty Images
David De Gea melakukan blunder di semifinal EFL Cup 2014 vs Sunderland
Blunder yang Sama Persis dengan 4 Tahun Lalu

Tapi tahukah Anda bahwa blunder yang dilakukan David De Gea pada laga subuh dini hari tadi bukanlah yang pertama kalinya dalam kariernya sebagai seorang pesepakbola?

Ya, De Gea diketahui sempat melakukan blunder yang sama persis dengan apa yang ia lakukan di Piala Dunia 2018. Itu terjadi empat tahun lalu, tatkala membela Manchester United melawan Sunderland di semifinal leg kedua EFL Cup, 22 Januari 2014.

Bermain di Old Trafford, Man United arahan David Moyes justru dikalahkan melalui adu penalti. Uniknya, kekalahan tersebut terjadi karena blunder De Gea.

Sebelumnya, perlu diketahui bahwa peraturan EFL Cup kala itu tidak menganut sistem gol tandang. Sehingga Man United membutuhkan kemenangan 2-0 di Old Trafford, setelah sebelumnya di leg pertama mereka kala itu kalah 1-2 dari Sunderland.

Johny Evans sempat membuat Man United unggul 1-0 lewat golnya di menit ke-37. Namun pertandingan dilanjutkan hingga perpanjangan waktu, karena agregat menjadi 2-2.

Di perpanjangan waktu, Sunderland berhasil menyamakan kedudukan lewat gol yang dicetak oleh Phil Bardsley berkat blunder David De Gea. Agregat pun membuat Sunderland unggul 2-3.

Beruntung, Chicharito berhasil mencetak gol dan mengubah agregat menjadi 3-3, hingga dilanjutkan ke adu penalti. Namun di adu penalti, empat penendang Man United gagal melaksanakan tugasnya dengan baik, sementara dua pemain Sunderland berhasil mencetak gol.

Berikut Jadwal Lengkap Siaran Langsung Piala Dunia 2018

 

A post shared by INDOSPORT.com (@indosportdotcom) on

Terus ikuti berita terbaru INDOSPORT dengan topik: PIALA DUNIA 2018 RUSIA

417