Timnas Kroasia semakin menunjukkan peluang mereka untuk meraih kesuksesan di Piala Dunia 2018. Oleh sebab itu, gelandang Kroasia, Luka Modric percaya diri akan bisa mengalahkan Timnas unggulan Argentina saat mereka bertemu.
Baca Juga
Kroasia tampil apik saat mengalahkan Nigeria dengan skor 2-0 pada akhir pekan lalu sehingga mengantarkan mereka memimpin klasemen grup.
Memuncaki klasemen Grup D menjadi modal penting bagi Kroasia untuk mengukir cacatan bagus di Piala Dunia. Kroasia sempat merebut posisi ketiga di Piala Dunia 1998, namun selanjutnya selalu gagal dan harus terhenti di fase grup.