Bola Internasional

Hasil Pertandingan Piala Dunia 2018 Brasil vs Kosta Rika: Kemenangan Dramatis!

Jumat, 22 Juni 2018 20:56 WIB
Editor: Prio Hari Kristanto
© Getty Images
Neymar saat laga Brasil vs Kosta Rika di Piala Dunia 2018 Copyright: © Getty Images
Neymar saat laga Brasil vs Kosta Rika di Piala Dunia 2018
Babak Kedua

Brasil terlihat ngotot di babak kedua. Laga baru bejalan tiga menit, Oviedo mampu menciptakan umpan berbahaya ke kotak penalti Kosta Rika. Namun, kesigapan Keylor Navas mampu patahkan serangan Brasil.

Di menit ke-56, Brasil mendapat peluang melalui Coutinho. Memanfaatkan umpan dari Paulinho, striker Barcelona itu langsung menembakkannya ke arah gawang Kosta Rika. Namun, lagi-lagi Navas mampu mengamankan bola tendangan pemain-pemain Brasil. 

Di menit ke-78 Brasil mendapat penalti setelah Neymar ditarik oleh Gonzales di kotak terlarang. Namun, berdasarkan pengamatan VAR, penalti tersebut dibatalkan oleh wasit. 

Pemain-pemain Brasil mulai terlhat frustasi. Kartu kuning pun dikeluarkan wasit untuk Neymar dan Philippe Coutinho. Navas benar-benar tampil brilian di laga ini. 

Brasil akhirnya berhasil memecah kebuntuan di menit ke-90. Philippe Coutinho mampu memanfaatkan bola hasil sontekan Gabriel Jesus. 

Brasil kembali menambah keunggulan atas Kosta Rika melalui aksi Neymar. Menerima umpan Costa, Neymar dengan mudah menceploskan bola ke gawang yang sudah kosong dari penjagaan Keylor Navas. 

1