8K
Bola Internasional
Piala Dunia 2018: 4 Hal Spesial yang Menghiasi Laga Uruguay vs Portugal
Lucas Torreira Punya Peran Vital
Lucas Torreira memiliki peran yang cukup penting di lini tengah Uruguay. Gelandang serba bisa tersebut mampu berkontribusi dalam pertahanan sekaligus menjadi awal mula serangan.
Torreira mampu memberikan komando yang sangat sempurna di lini tengah. Pada laga tersebut, dirinya tampil sangat agresif dengan menutup beberapa percobaan umpan silang yang dilakukan para pemain Portugal.