Liga Indonesia

PSM Terancam Jadi Musafir di Bulan Juli, Stadion Batakan Dipilih Jadi Kandang?

Senin, 2 Juli 2018 21:32 WIB
Penulis: Wira Wahyu Utama | Editor: Arum Kusuma Dewi
© Indosport/Teddy Rumengan
Kondisi lapangan Stadion Batakan yang disebut berkualitas internasional. Copyright: © Indosport/Teddy Rumengan
Kondisi lapangan Stadion Batakan yang disebut berkualitas internasional.

PSM Makassar bakal melakoni empat laga tandang selama bulan Juli. Laga kandang menjamu Bhayangkara FC juga terancam berlangsung di luar Kota Makassar.

Jika PT LIB enggan menerima tawaran dari manajemen PSM Makassar, maka tim Juku Eja total akan melakoni lima laga di luar Stadion Andi Mattalatta Mattoanging.

"Komunikasi terakhir, masih bisa di Makassar. Tapi jawabannya masih kita tunggu. Pihak PT LIB masih membahas hal ini," ujar Sekretaris PSM, Andi Widya Syadzwina, Senin (02/07/18).