Piala Dunia 2018 masih menyisakan dua pertandingan di babak perempatfinal. Sebelumnya, Jumat (06/07/18) kemarin, sudah dua laga yang dimainkan, dengan Uruguay dan Brasil menjadi tim yang tersingkir.
Sebaliknya, Prancis dan Belgia berhasil mengamankan satu tempat di babak semifinal Piala Dunia 2018, dan memastikan turnamen akbar ini sudah tidak memiliki peserta dari Amerika Latin.
Untuk hari ini, Sabtu (07/07/18), akan tersaji dua laga yang tidak kalah seru antara Swedia vs Inggris dan Rusia vs Kroasia.
Tonton Video Dokter Sport: Resep Jitu Orang Indonesia Main di Liga Inggris