Liga Indonesia

Hansamu Yama Siap Bikin Frustasi Striker Haus Gol Persib

Minggu, 22 Juli 2018 13:17 WIB
Penulis: Arif Rahman | Editor: Isman Fadil
© INDOSPORT/Herry Ibrahim
Hansamu Yama saat menendang bola Copyright: © INDOSPORT/Herry Ibrahim
Hansamu Yama saat menendang bola

INDOSPORT.COM - Pemain belakang Barito Putera, Hansamu Yama mengaku tidak  gentar menghadapi Persib Bandung yang dihuni striker berkualitas di Liga 1 2018, Ezehciel N'douassel dan Jonathan Bauman. 

Menurutnya, secara kualitas lini depan Persib tidak diragukan lagi, hal itu menjadi motivasi baginya untuk menampilkan permainan terbaiknya pada laga kandang di Stadion 17 Mei, Banjarmasin, malam ini (22/07/18). 

"Suatu kesempatan ya behadapan dengan striker paling subur di Indonesia saat ini, saya juga sempat melawan striker-striker lainnya baik asing maupun lokal, itu menjadi motivasi tersendiri menghadapinya, pengalaman juga menghadapi mereka," kata Hansamu. 

Pertandingan kandang kali ini,  tidak akan mudah bagi Barito, pasalnya Persib merupakan tim berkualitas dan dipastikan akan tampil habis-habisan untuk mengamankan poin tandang. 

Meski begitu, mantan pemain Timnas Indonesia U-19 ini siap menampilkan permainan terbaiknya, agar Barito bisa menutup putaran pertama dengan hasil maksimal. 

Selain itu, kemenangan pada pertandingan kandang kali ini sangat penting untuk mengganti poin yang hilang dilaga sebelumnya, seusai ditahan imbang Arema FC tanpa gol dan takluk dari Borneo FC 2-1. 

"Bisa dikatakan kita harus memasang target, karena di dua pertandingan terkakhir kita gagal mencapai target bisa memetik poin. Apalagi waktu kita bermain di kandang melawan Arema, ya sayang sekali gitu, Insya Allah bisa maksimal," ucapnya. 

Bermain di kandang menurutnya menjadi kesempatan bagi timnya untuk mengamankan kemenangan. Pasalnya, dilaga tersebut Barito akan mendapatkan dukungan langsung dari suporter. 

"Tentunya, tidak mau membuang kesempatan lagi apalagi kita main di kandang dan bisa meraih hasil maksimal," tegasnya. 

Jadwal Tim Nasional Indonesia U-23 di Asian Games 2018

Terus ikuti berita terbaru INDOSPORT dengan topik: ASIAN GAMES 2018.