INDOSPORT.COM - Pihak kepolisian sudah menyiapkan strategi agar pemain Timnas Malaysia U-16 bisa aman saat masuk ke stadion.
Pihak kepolisian bakal menjamin penuh keselamatan Timnas Malaysia U-16. Mereka pun memiliki skema pengamanan ekstra untuk tim Harimau Malaya Muda.
Timnas Malaysia U-16 akan menantang Timnas Indonesia U-16 dalam semifinal Piala AFF U-16 2018. Kedua kesebelasan dijadwalkan adu taktik malam nanti di Stadion Gelora Delta Sidoarjo.
Laga ini pun disinyalir akan berjalan ketat. Terlebih berkaca dari rivalitas kedua negara memang memiliki sejarah cukup panas. Bahkan jelang laga ini tensi antar suporter Indonesia dengan Malaysia cukup memanas.
Bahkan petinggi federasi sepak bola Malaysia (FAM) meminta kendaran Rantis untuk mengangkut penggawa Malaysia muda.
Terkait hal ini, pihak keamanan kepolisian Indonesia angkat bicara. Diutarakan langsung oleh AKP Agus S Selaku Kasub Bag Dal Ops Polresta Sidoarjo bahwa mereka tidak menyediakan kendaraan Rantis bagi Timnas Malaysia U-16.
"Pengamanan laga nanti cukup ketat beda seperti laga sebelumnya. Tapi dipastikan Timnas Malaysia tidak naik Rantis," ucap Agus.
Meski tanpa menggunakan kendaraan Rantis, pengamanan Timnas Malaysia U-16 pun sangat ketat. Mereka akan dikawal saat menuju stadion.
"Karena mereka (Timnas Malaysia) dari Surabaya, nanti kita sudah jemput meraka sejak di pintu keluar tol Sidoarjo. Nanti sepanjang jalan kita akan ada barigade pengamanan," beber dia.
"Nanti saat di stadion mereka terus kita kawal dari stadion menuju ruang ganti dan stadion hingga mereka kembali usai pertandingan," tutur Agus.
Terus Pantau Perkembanggan Olahraga dan Timnas Indonesia Hanya di INDOSPORT.