INDOSPORT.COM - Djajang Nurdjaman pada hari ini (Selasa, 04/09/18) sudah tiba di Surabaya dan rencananya bakal segera memimpin latihan Persebaya ke esokan harinya.
Salah satu pemain Bajul Ijo, Raphael Maitimo, menyambut dengan gembira kedatangan Djanur yang juga mantan pelatihnya di Persib Bandung.
Menurutnya, Djanur memiliki metode kepelatihan yang dapat dengan mudah dia lakukan di atas lapangan. Dirinya merasa akan mudah beradaptasi di Persebaya selama ditangani oleh Djanur.
"Rencana permainan sebelum pertandingan berlangsung itu, yang saya rasa ada kecocokan dengam Coach Djanur," katanya. Selain itu kedisiplinan juga menjadi ketertarikan Maitimo terhadap Djanur ini.
"Dia juga pelatih yang disiplin untuk jadwal latihan dan jadwal lain untuk pemain," lanjutnya.
Kembali bertemunya Maitimo dengan sang pelatih, seakan semakin lengkap karena pemain keturunan Belanda itu sendiri kabarnya sudah dalam kondisi yang baik.
Cedera tumit yang pernah dialami oleh mantan pemain Madura United itu berangsur sembuh. Buktinya Maitimo sudah kembali berlatih bersama dengan sejumlah pemain Bajul Ijo yang lain.
Maitimo pun optimis jika pada pertandingan melawan PS Tira, pada Selasa (11/9/18) nanti dirinya sudah bisa membela Persebaya.
"Saya berharap untuk pertandingan melawan PS Tira nanti saya bisa main," ungkapnya.
Sementara itu untuk saat ini, dirinya masih terus melakukan terapi di dua kota yakni di Jakarta dan di Surabaya. Tim dokter dari Persebaya juga terus memantau perkembangan cedera yang dialami oleh Maitimo.
Terus Ikuti Berita Sepak Bola Liga Indonesia Lainnya Hanya di INDOSPORT