Bola Internasional

Ada Misi Tersembunyi dari Timnas Indonesia U-16 vs Oman

Selasa, 11 September 2018 14:58 WIB
Penulis: Zainal Hasan | Editor: Isman Fadil
© Fitra Herdian/Indosport.com
Ernando Ari Sutaryadi bersama dengan para punggawa Timnas Indonesia U-16. Copyright: © Fitra Herdian/Indosport.com
Ernando Ari Sutaryadi bersama dengan para punggawa Timnas Indonesia U-16.

INDOSPORT.COM - Timnas Indonesia U-16 akan melakoni laga uji coba terakhir. Tim berjuluk Garuda Asia ini menantang Oman pada Rabu (12/09/18) besok.

Timnas Indonesia U-16 memang tengah menggelar pemusatan latihan di Malaysia. Tim besutan Fakhri Husaini ini mempersiapkan diri untuk tampil di Piala Asia U-16 2018 yang akan berlangsung pada 20 September hingga 7 Oktober mendatang di Kuala Lumpur Malaysia.

Jelang tampil di Piala Asia, Timnas Indonesia pun melakukan serangkaian uji coba. Setidaknya ada tiga laga uji coba, dimana dua laga uji coba sebelumnya telah dilakukan dan meraih kemenangan besar.

Kini Timnas Indonesia U-16 bersiap meladeni laga uji coba terakhir. Dimana mereka akan menantang Timnas Oman U-17. Menghadapi Oman ternyata bukan tanpa alasan. Diutarakan langsung oleh Fakhri Husaini selaku pelatih, dia memang sengaja memilih Oman sebagai lawan tanding Timnas Indonesia U-16.

"Kita memang tinggal lawan Oman tanggal 12 besok. Kenapa lawan Oman memang karena Timnas U-16 butuh lawan dari Timur Tengah," ucap Fakhri

"Kita belum sekali pun melawan tim dari Timur Tengah. Apalagi di grup kita ada grup dari Timur Tengah yakni Iran," tambah pelatih kelahiran Aceh ini.

172