Liga Indonesia

Mengintip Sesi Latihan Timnas Indonesia Jelang Laga vs Mauritius

Selasa, 11 September 2018 14:08 WIB
Editor: Rafif Rahedian
© PSSI
Ilham Udin Armaiyn tengah menjalani sesi latihan jelang laga kontra Mauritius. Copyright: © PSSI
Ilham Udin Armaiyn tengah menjalani sesi latihan jelang laga kontra Mauritius.

INDOSPORT.COM - Timnas Indonesia nampaknya sudah sangat siap menjalani pertandingan uji coba internasional kontra Mauritius pada Selasa (11/09/18) sore di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang.

Kesiapan itu terlihat ketika para pemain Timnas Indonesia telah menjalani sesi latihan jelang pertandingan yang masuk dalam agenda FIFA ini.

Dalam video yang diunggah akun media sosial resmi Federasi Sepak Bola Indonesia (PSSI), terlihat Bima Sakti dan Kurniawan Dwi Yulianto mengambil alih tugas sementara Luis Milla.

Kedua legenda Indonesia tersebut tertangkap kamera tengah memberikan arahan kepada Boaz Salossa dan kawan-kawan.

Dalam video tersebut, para pemain Timnas Indonesia senior pun sangat fokus menjalani latihan yang diberikan oleh Bima Sakti.

Tak jarang, senyuman kecil juga hadir dari para penggawa Tim Garuda saat menjalani sesi latihan di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang.

Wajah-wajah baru yang masuk dalam skuat senior Timnas Indonesia pun juga hadir di sesi latihan ini. Pemain-pemain tersebut adalah Riko Simanjuntak, Muhammad Ridho, Irfan Jaya, dan Dedik Setiawan.

Terus Ikuti Berita Sepak Bola dan Olahraga Lain Serta Serba-serbi Liga Indonesia di INDOSPORT.COM.