5 Bintang Muda yang Siap Guncang Liga Champions 2018/19
Walaupun usianya baru menginjak 19 tahun, akan tetapi de Ligt sudah didapuk sebagai kapten tim Ajax oleh juru taktik mereka, Erik ten Hag. Hal ini tidak begitu aneh, jika melihat performanya di lapangan hijau.
Penampilannya di musim lalu, berhasil membuktikan dirinya adalah calon pemain belakang yang tengah di cari oleh Belanda, untuk regenerasi tim nasional mereka yang sedang terpuruk.
Selain itu, dirinya pun berhasil membuat Barcelona dan Tottenham saling sikut, untuk memperebutkan tandatangannya di bursa transfer musim panas kemarin.
Di Liga Champions nanti, Ajax berada di grup E bersama Bayern Munchen, Benfica dan AEK Athens. Apabila dirinya bisa merendam, serangan para pemain Munchen dan Benfica, maka tak mungkin, namanya akan melambung tinggi, seperti para seniornya terdahulu.