Liga Europa

Hasil Pertandingan Liga Europa: Dudelange vs AC Milan

Jumat, 21 September 2018 03:58 WIB
Editor: Prio Hari Kristanto
© Getty Images
Gonzalo Higuain berselebrasi bersama pemain AC Milan lain usai menetak gol. Copyright: © Getty Images
Gonzalo Higuain berselebrasi bersama pemain AC Milan lain usai menetak gol.
Babak II

Milan langsung menggebrak di babak kedua melalui Higuain. Striker 30 tahun itu melepaskan tendangan kencang yang sayangnya masih bisa dihalau oleh kiper Dudelange. 

Gonzalo Higuain akhirnya benar-benar mampu memecah kebuntuan untuk AC Milan di menit ke-59.

Higuain sukses menyambar umpan tarik dari Castillejo di kotak penalti Dudelange. Bola hasil sepakan eks Juventus itu mengenai tubuh Prempeh sebelum meluncur ke gawang Dudelange.

Pergantian pemain dilakukan oleh kedua tim. Milan masih mendominasi jalannya pertandingan. 

Namun, hingga wasit meniup peluit akhir pertandingan tidak ada lagi gol yang tercipta di antara keduat tim. Skor 0-1 bertahan untuk keunggulan Milan.  
 

166