Bola Internasional

Diperkosa Cristiano Ronaldo, Mantan Model Alami Gangguan Jiwa

Kamis, 4 Oktober 2018 17:10 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Isman Fadil
© Getty Images
Cristiano Ronaldo, pemain megabintang Juventus. Copyright: © Getty Images
Cristiano Ronaldo, pemain megabintang Juventus.

INDOSPORT.COM – Kasus pelecehan seksual yang menimpa bintang Juventus, Cristiano Ronaldo, yang diduga telah memperkosa mantan model, Kathryn Mayorga, ternyata berbuntut panjang.

Tim pengacara Mayorga, Larissa Drohobyczer, mengatakan pada konferensi pers pada Rabu (03/10/18) malam, bahwa kliennya menderita depresi berat sejak pemerkosaan yang dilakukan oleh Ronaldo kepada dirinya di kamar hotel Las Vegas pada 2009.

Ahli hukum itu juga menambahkan bahwa selama delapan atau sembilan tahun terakhir ia melewati masa sulit karena menderita kerusakan mental dan emosional yang parah.

Mayorga telah diperiksa awal tahun ini oleh dokter spesialis jiwa dan didiagnosis dengan Gangguan Stres Pasca trauma (PTSD), depresi dan telah melakukan upaya bunuh diri, sebagaimana dilaporkan oleh The Sun.

“Dia tampak rapuh secara emosional dan ketakutan. Sejak kekerasan seksual 2009, dia mengalami depresi, pikiran yang mengganggu, dianggap bunuh diri, penyalahgunaan alkohol dan kesulitan mempertahankan hubungan pribadi dan pekerjaan." ujar Leslie Stovall, selaku pengacara Mayorga.

© Dw.com
Kathryn Mayorga Copyright: Dw.comKathryn Mayorga

"Ini sangat sulit. Dia adalah seorang individu yang menderita depresi berat, dan PTSD.  Dia punya banyak masalah. Sangat sulit baginya, delapan atau sembilan tahun terakhir yang sulit,” pungkasnya.

Ronaldo pun dengan tegas merespons kabar miring tersebut melalui akun Twitter miliknya. Ia pun mengatakan akan menghadapi setiap proses hukum dengan legawa hingga kasus ini tuntas.

"Saya dengan tegas membantah tuduhan yang tengah ditujukan kepada saya. Perkosaan adalah kejahatan yang menjijikan dan bertentangan dengan semua yang saya percayai," ucap Ronaldo di Twitter, Rabu (03/09/18) lalu.

"Dengan keinginan untuk membersihkan nama saya, saya menolak untuk jatuh ke dalam pemberitaan media yang diciptakan oleh orang yang ingin terkenal dengan merugikan saya," tambahnya kembali.

Lebih lanjut, Ronaldo menyatakan bahwa dirinya akan bersikap legawa dalam menanti setiap proses hukum yang tengah dihadapinya.

"Pada akhirnya, pemikiran jernih memungkinkan saya untuk menunggu semua hasil penyelidikan dengan tenang," pungkas winger 33 tahun itu.

Terus Ikuti Berita Olahraga dan Sepak Bola Internasional Hanya di INDOSPORT.COM