INDOSPORT.COM - Genderang perang Piala AFF 2018 semakin dekat untuk segera bertabuh, sebanyak 10 tim dari kawasan Asia Tenggara akan berpartisipasi demi meraih kebanggaan sebagai juara. Berbagai persiapan tengah dilakukan oleh setiap peserta agar dapat tampil maksimal pada turnamen yang sudah memasuki edisi ke-12.
Berbagai uji coba, gencar dilakukan guna mematangkan taktik dan strategi di ajang yang akan dilangsungkan sejak 8 November hingga 15 Desember. Timnas Indonesia adalah salah satu tim yang melakukan uji coba dengan menjajal kekuatan Myanmar.
Pertandingan yang bertempat di Stadion Wibawa Mukti berhasil dimenangkan oleh Irfan Jaya dan kawan-kawan dengan skor 3-0. Selanjutnya, mereka akan melanjutkan uji coba dengan menghadapi Hongkong sebelum berlaga di ajang yang sesungguhnya.
Indonesia tergabung di Grup B yang berisi Thailand, Filipina, Singapura, dan Timor Leste. Salah satu pesaing Indonesia, Filipina juga tak ketinggalan sedang melakukan berbagai persiapan dengan target juara Piala AFF 2018.
Bahkan, Filipina sampai mengikuti sebuah turnamen yang dibuat oleh Bangladesh, yaitu Bangabandhu Cup 2018. Ajang tersebut merupakan buatan dari Federasi Sepak Bola Bangladesh untuk menghormati bapak negaranya, Sheikh Mujibur Rahman.
Filipina yang tergabung di Grup B berhasil lolos usai mengalahkan tuan rumah Bangladesh (1-0) dan Laos (3-1) dengan predikat juara grup. Lolos ke semifinal, Phil Younghusband sudah ditunggu oleh salah satu kekuatan di Asia Tengah, yaitu Tajikistan.
Sayang penampilan apik Filipina di fase grup sirna begitu saja ketika mereka harus menelan kekalahan dari Tajikistan dengan skor 0-2. Gol-gol yang dicetak tercatat atas nama Komron Tusurov di menit ke-31 dan Akhtam Nazarov di menit-menit akhir babak kedua.
Usai tersingkir dari turnamen di Bangladesh, Filipina akan langsung melakukan uji coba selanjutnya dengan berjumpa Oman pada Sabtu (13/10/18). Itu akan menjadi pertandingan terakhir sebelum memulai petualangannya di Piala AFF dengan menjamu Singapura.