Bola Internasional

Piala Asia U-19: Korea Utara 'Contek' Timnas Indonesia

Jumat, 19 Oktober 2018 08:02 WIB
Penulis: Rialdi | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
© AFC
Timnas Korea Utara vs Oman di Piala Asia U-16 Copyright: © AFC
Timnas Korea Utara vs Oman di Piala Asia U-16

INDOSPORT.COM - Timnas sepak bola Korea Utara U-19 memiliki target seperti Timnas Indonesia U-19 di kejuaraan sepak bola bergengsi di Benua Asia, Piala Asia U-19 2018.

Dikabarkan, Korea Utara ingin finis di posisi empat besar agar lolos ke Piala Dunia U-20 tahun 2019 di Polandia.

Hal itu disampaikan oleh pelatih Korea Utara, Ri Chol, di mana anak asuhnya memiliki ambisi untuk bisa tampil di ajang antara kesebelasan U-20 terbesar di dunia tersebut.

"Kami sangat senang berada di sini, dan kami bertekad untuk melakukan yang terbaik," kata pelatih berusia 46 tahun itu di laman resmi AFC.

"Ini adalah tujuan kami untuk finis di empat besar di Indonesia, sesuatu yang akan menjamin kami bermain di Piala Dunia U-20," imbuhnya.

Target finis empat besar sendiri juga diemban oleh Timnas Indonesia U-19. Seperti diketahui, PSSI berharap Egy Maulana Vikri dan kawan-kawan bisa mengmankan posisi empat besar agar bisa tampil di Piala Dunia U-20.

Di Piala Asia U-19, Korea Utara berada dalam grup yang ketat yakni bersama Irak, Jepang, dan Thailand. Pada laga perdana, Korea Utara akan menghadapi Jepang lebih dulu di Stadion Pakansari, Cibinong, Jumat (19/10/18).

Sementara Indonesia berada di Grup A bersama China Taipei, Qatar, dan UEA. Pada laga pembuka, skuat Garuda Nusatara sukses mengemas tiga poin setelah mengalahkan China Taipei dengan skor meyakinkan yakni 3-1.

Klasemen Sementara Grup A Piala Asia U-19

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by INDOSPORT.com (@indosportdotcom) on

Terus Ikuti Berita Sepak Bola Timnas U-19 Lainnya Hanya di INDOSPORT

588