6.6K
Liga Champions
3 Hal yang Akan Terjadi Saat Ronaldo Lawan Manchester United
© Getty Images
Cetak Gol
Urusan mencetak gol, Cristiano Ronaldo merupakan top skor Liga Champions selama enam musim secara beruntun mengalahkan Moh. Salah, Sadio Mane dan Roberto Firmino. Pesepakbola kelahiran 5 Februari 1985 ini juga merupakan pemain pertama yang mengoleksi 400 gol di lima liga eropa.
Sudah bersahabat dengan rumput Old Trafford selama 6 tahun, bukan tidak mungkin pada laga panas kali ini superstar lapangan hijau ini akan menyumbangkan golnya ke gawang Mattia Del Favero.
Terlebih, Ronaldo juga pernah mencetak gol di gawang Old Trafford sebagai lawan. Kala itu, di tahun 2013 Ronaldo yang masih bermain bagi Real Madrid melawan Man United di tahun 2013 pada babak 16 besar Liga Champions.